thumb

Hari Anak Nasional diperingati sebagai momen untuk membangkitkan kepedulian dan partisipasi seluruh masyarakat Indonesia

Peringatan Hari Anak Nasional dilaksanakan setiap tanggal 23 Juli. pada tahun ini, gelaran Hari Anak Nasional akan dirayakan pada hari Selasa, 23 Juli 2024. Simak informasi mengenai sejarah Hari Anak Nasional 2024 lengkap dengan tema dan logonya berikut.

Hari Anak Nasional diperingati sebagai momen untuk membangkitkan kepedulian dan partisipasi seluruh masyarakat Indonesia dalam pemenuhan hak anak. Melalui Pasal 28B ayat 2 Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia (UUD NKRI) Tahun 1945 telah diatur dan dijamin tentang hak-hak yang harus didapatkan anak, diantaranya adalah hak hidup, hak tumbuh dan berkembang, serta hak mendapatkan perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi.

Sejarah Singkat Hari Anak Nasional 23 Juli 2024

Dirangkum dari Pedoman Peringatan Hari Anak Nasional 2024 yang dikeluarkan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemenpppa) RI, dijelaskan anak merupakan potensi dan penerus cita-cita perjuangan bangsa yang memiliki peran strategis dan mempunyai ciri sifat khusus yang memerlukan perlindungan untuk menjamin pertumbuhan dan perkembangannya.

Setelah diatur tentang Hak Anak melalui UUD NKRI Tahun 1945 Pasal 28B ayat 2, pemerintah Indonesia terus mengupayakan kesejahteraan anak dengan mengoptimalkan dan mendorong kepedulian semua pihak melalui peringatan Hari Anak Nasional.

Karena dasar tersebut, selanjutnya ditetapkan Keputusan Presiden (Keppres) No 44/1984 yang memutuskan Hari Anak Nasional diperingati setiap tanggal 23 Juli, dan saat itu disahkan Undang-undang tentang Kesejahteraan Anak pada tanggal 23 Juli 1979. Sejak saat itu, Indonesia memperingati Hari Anak Nasional setiap tahunnya pada 23 Juli.

Tema Peringatan Hari Anak Nasional 2024

Kembali dikutip dari sumber yang sama, tema peringatan Hari Anak Nasional 2024 terbagi menjadi ke dalam tema utama dan sub tema. Tema utamanya adalah "Anak Terlindungi, Indonesia Maju". Sedangkan, untuk sub temanya adalah sebagai berikut:

1. Anak Cerdas, Berinternet Sehat

Tema ini dimaksudkan agar anak Indonesia paham dan mampu memilih mana yang baik dan buruk dalam penggunaan internet di era sekarang. Harapannya, dapat mencegah berbagai dampak buruk yang dapat terjadi ke anak dalam penggunaan internet.

2. Suara Anak Membangun Bangsa

Memberikan ruang kepada anak untuk menyampaikan pandangan dan pendapatnya untuk memastikan kebutuhan pemenuhan hak dan perlindungannya dapat dilakukan sesuai dengan kepentingannya.

3. Pancasila di Hati Anak Indonesia

Anak Indonesia diajak dan diharapkan dapat memahami dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila di tengah ancaman arus globalisasi dan pengaruh buruknya.

4. Dare to Lead and Speak Up: Anak Pelopor dan Pelopor

Anak harus memiliki keberanian dan jiwa kepemimpinan yang baik agar mereka berani memperjuangkan hak-haknya sehingga bisa menjadi pelopor terhadap pelanggaran hak anak.

5. Pengasuhan Layak Untuk Anak: Digital Parenting

Orang tua harus ditingkatkan rasa kesadarannya dalam mengasuh anak dengan memperhatikan pentingnya pola asuh yang mendukung perkembangan anak di era digital.

6. Anak Merdeka dari Kekerasan, Perkawinan Anak, Pekerja Anak, dan Stunting

Mengupayakan lingkungan yang bebas dari kekerasan, perkawinan anak, pekerja anak, dan stunting dengan membangun komitmen bersama pemerintah, masyarakat, dan keluarga untuk memastikan hak anak terpenuhi, anak tumbuh dengan sehat serta mendapatkan perlindungan dari segala ancaman kekerasan dan eksploitasi.

Nilai-nilai Dasar Perayaan Hari Anak Nasional 2024

Dalam peringatan Hari Anak Nasional 2024, terdapat nilai-nilai dasar yang menjadi pedoman untuk mengangkat tema dan harapan baru pada peringatan tahun ini. Adapun nilai-nilai dasarnya adalah sebagai berikut:

  1. Berakhlak Mulia
  2. Bahagia
  3. Peduli
  4. Berani
  5. Cerdas

Filosofi Logo Peringatan Hari Anak Nasional 2024

Masih dirangkum dari laman yang sama, seperti peringatan hari penting pada umumnya, pada peringatan Hari Anak Nasional juga terdapat logo yang dapat dijadikan sebagai identitas. Logo Hari Anak Nasional memiliki filosofi atau harapan baik yang diimplementasikan pada sebuah konsep visual sebagai berikut:

1. Tiga Anak yang Memegang Bendera Merah Putih

Setiap anak termasuk penyandang disabilitas memiliki cita-cita yang bisa diraih dengan doa, semangat, dan dukungan dari keluarga. Anak sebagai generasi penerus bangsa memerlukan dukungan dan dilindungi agar dapat tumbuh sebagai manusia dewasa dengan jiwa Pancasila di bawah naungan bendera merah-putih.

2. Warna Merah dan Putih

Melambangkan kebersamaan dan nasionalisme anak Indonesia untuk tetap kreatif dan bersemangat dan saling mendukung dalam melewati berbagai kondisi.

3. Garis Berwarna Abu-abu

Kondisi perubahan kebutuhan pemenuhan hak dan perlindungan khusus anak sesuai potensi dan tingkat kerentanan anak yang tetap diupayakan pemenuhan hak dan perlindungannya.

Tujuan Peringatan Hari Anak Nasional 2024

Peringatan Hari Anak Nasional 2024 memiliki tujuan yang baik dan penuh harap untuk kebaikan anak Indonesia. Tujuan tersebut dibagi menjadi tujuan umum dan tujuan khusus, berikut paparan lengkapnya:

Tujuan Umum

Sebagai bentuk penghormatan, perlindungan, dan pemenuhan hak anak sebagai generasi penerus bangsa.

Tujuan Khusus

  1. Peningkatan Pemberdayaan Perempuan dalam kewirausahaan sebagai upaya pemenuhan hak anak
  2. Peningkatan Peran Keluarga dalam Pengasuhan Anak
  3. Penurunan Kekerasan terhadap Anak
  4. Penurunan Pekerja Anak
  5. Pencegahan Perkawinan Anak

Sumber Berbagai Media

Post By Jmk